Pertandingan kelima PSIM Jogja akan berhadapan dengan Nusantara United FC (14/10). Laga ini sekaligus menjadi laga tandang ketiga di fase grup bagi PSIM Jogja.
Dalam sesi jumpa wartawan prapertandingan, Kas Hartadi menyatakan siap untuk bermain besok.
“Kita sudah siap. Kita ada waktu persiapan 10 hari sejak terakhir melawan Malut United FC untuk bermain besok. Target kita curi poin di kandang Nusantara United FC,” ujar arsitek tim PSIM Jogja itu.
I Nyoman Sukarja, pemain PSIM Jogja menyatakan semangatnya untuk bermain besok.
“Kita dari pemain sangat siap untuk pertandingan besok. Kita juga ingin mempertahankan tren positif kita, memenangkan pertandingan di laga tandang. Itu menjadi motivasi tersendiri buat saya untuk bisa mencuri poin dari sini,” tuturnya.
PSIM Jogja dalam dua laga tandang yang dilakoni memang berbuah manis. Melawan Perserang Serang dan Malut United FC, PSIM Jogja berhasil mencuri poin penuh. Tren positif ini diharapkan akan terus berlanjut.
Mengenai pemain asing yang sebelumnya menjadi sorotan Kas Hartadi, dia mengaku waspada pada keseluruhan tim.
“Tidak hanya penyerang asing yang kita waspadai, tapi semua lini dari Nusantara United FC,” ujar Kas.
PSIM Jogja akan bertanding melawan Nusantara United FC Sabtu (14/10). Bertempat di Stadion Kebo Giro Boyolali, sepak mula akan dimulai pukul 15.00 WIB.