PSIM Jogja sudah berlatih selama kurang lebih dua pekan, pelatih Seto Nurdiyantoro menilai perkembangan positif diperlihatkan tim sejauh ini.

Menurut Seto, kondisi fisik anak-anak Laskar Mataram mulai naik. Selain fisik, pembenahan cara bermain coba dilakukan Seto di sisa waktu yang ada.

“Progres mungkin ada, tapi saya tidak bisa bilang persentasenya seperti apa, tapi yang pasti progresnya ada,” ungkap Seto selepas memimpin latihan.

“Ini masih proses, artinya secara fisik dan teknisnya juga masih proses. Tapi yang jelas progres ada. Kami coba arah bagaimana saat bertahan, saat menyerang, secara taktik dan strategi kami masih proses,” sambung Seto.

Sejauh ini Seto belum fokus ke lini tertentu dalam program latihannya. Artinya, semua elemen tim coba diperbaiki, dari mulai bagaimana tim bertahan, hingga ke depan.

Hal tersebut coba dimatangkan Seto melalui internal game yang rutin dilakukan pada setiap sesi latihan. Secara bertahap, Seto yakin peningkatan signifikan bakal didapat.

“Semua lini, artinya bertahan bagaimana, menyerang bagaimana. Tapi kami baru seminggu [latihan taktik] dan saya lihat oke. Cara bermain sudah mulai terlihat, mungkin belum sampai ke finishing tapi prosesnya ada. Mudah-mudahan semuanya bisa berjalan baik,” tandas mantan pemain PSIM ini.

Sebagaimana diketahui, Liga 2 2020 akan dilaksanakan 17 Oktober mendatang. PSIM berjuang di Grup C babak awal, yang dihuni PSPS Riau sebagai tuan rumah, Martapura FC, Mitra Kukar, Putra Sinar Giri dan AS Tiga Naga.

Share this :
admin
September 16, 2020
Tags: , , ,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *