PSIM Jogja akan menjalani Pegadaian Liga 2 2023/2024 fase 12 besar dalam Grup X. Dalam grup yang berisi empat klub tersebut, tiga klub di antaranya berasal dari Pulau Sumatra. Tiga klub tersebut adalah Persiraja Banda Aceh, Semen Padang FC, dan PSMS Medan.
Menghadapi fase 12 besar yang akan dijalani dalam dua pekan lagi, PSIM Jogja akan terus mempersiapkan timnya. Setelah laga melawan Persikab Kab. Bandung (18/12), PSIM Jogja akan kembali menjalani latihan pada Jumat (22/12) sore.
Kas Hartadi, Pelatih Kepala PSIM Jogja berbagi strateginya untuk menghadapi pertandingan pertama babak 12 besar nanti.
“Dua minggu ini kita genjot saja dahulu stamina para pemain. Nanti kalau sudah dekat pertandingan baru kita latihan taktik dan strategi,” ungkapnya.
Bergabungnya Laskar Mataram dalam grup yang diisi oleh klub-klub Sumatra cukup menjadi pertanyaan sebagian publik. Apakah nanti performa pemain terpengaruh dengan perjalanan jauh?
Kas Hartadi menampik kekhawatiran itu.
“Tidak masalah, tim lain kan juga menempuh perjalanan yang sama. Jadi kita ya sama-sama saja. Makanya itu dua minggu ini kita genjot stamina pemain biar besok siap,” ujar Kas.
Juru taktik asal Surakarta tersebut juga menambahkan, perjalanan memang memengaruhi setiap tim. Maka dari itu, hal tersebut sudah lumrah dalam kompetisi sepak bola.
“Kalau dihitung-hitung kita juga sama saja. Perjalanan ke Padang dan Bandung juga tidak jauh beda dari segi waktu. Memang bedanya nanti kita ada transit,” imbuh Kas.
PSIM Jogja dijadwalkan akan berhadapan dengan Semen Padang FC dalam pertandingan pertama babak 12 besar nanti. Akan bermain di Stadion H. Agus Salim, Laskar Mataram akan dijamu oleh Laskar Kabau Sirah awal Januari nanti.